Lagu Daerah Nusa Tenggara Timur - Lagu daerah merupakan salah satu wujud karya seni yang menjadi bagian dari kebudayaan di suatu daerah. Di dalam lagu daerah terkandung suatu makna, pesan untuk masyarakat, serta suasana atau keadaan masyarakat setempat, dan bahasa yang digunakan adalah bahasa daerah setempat. Keindahan dan kekayaan inilah yang harus dilestarikan, karena lagu dapat mewakili gambaran keindahan serta karakter suatu kebudayaan daerah.
Lagu daerah dapat didengarkan disertai paparan pesan yang terkandung didalamnya. Lagu daerah merupakan khasanah yang tak ternilai harganya dan memiliki beberapa fungsi penting, contohnya sebagai pengiring upacara, pengiring pertunjukan atau permainan tradisional dan media komunikasi dalam pertunjukan merupakan kekayaan budaya.
"Lagu daerah merupakan wujud karya seni yang menjadi bagian kebudayaan yang dikenal oleh masyarakat dan bahasa yang digunakan adalah bahasa daerah setempat, dalam hal ini sangat penting untuk menjaga kelestarian karakter suatu daerah yang merupakan kekayaan budaya daerah,".
Daftar Isi
Dinyanyikan pertama kali pada tahun 1942 oleh seniman sasandu masa lampau. Lagu ini mengisahkan tentang keharmonisan hidup masyarakat Rote Ndao dalam keadaan suka maupun duka berupaya untuk mencapai kesejahteraannya. Tentang bagaimana ayah dan ibu berusaha dengan sekuat tenaga menghidupkan anak-anak agar ke depan dapat menjadi anak yang berguna bagi nusa dan bangsa demi kemandirian hidupnya. Syair dalam lagu ini juga menceritakan tentang kehidupan anak-anak yatim piatu dalam perjuangan hidupnya agar bisa hidup bahagia seperti anak-anak lainnya dan menggapai masa depan yang cerah.
Sejarah perkembangan seni musik di NTT mengalami perjalanan panjang dengan corak dan warna sesuai jamannya. Dahulu dunia seni musik di NTT masih sederhana dengan tampilan alat musik yang manual melalui dapur rekaman yang mencetak kaset-kaset yang kemudian diputar dalam tape recorder. Artis atau penyanyi yang menyuguhkan lagu-lagu pop daerah NTT juga masih terbatas. Sebut saja, Boby Tunya, salah satu seniman populer di Ende, Flores, NTT kala itu. Ia menciptakan dan menyanyikan begitu banyak lagu daerah yang kemudian sangat merakyat di seluruh NTT.
-------------
Bolelebo
Lagu Bolelebo ini menceritakan tentang seorang perantau yang merindukan kampug halamannya, makna lainnya adalah menceritakan tentang persatuan dan kerukunan masyarakat Nusa Tenggara Timur.
Bolelebo ita nusa lelebo
Bolelebo ita nusa lelebo
Malole simalole ita nusa lemalole
Malole simalole ita nusa lemalole
Bolelebo baradimu lelebo
Bolelebo baradimu lelebo
Yaitu ta'do yaitu baradimu rihi
Yaitu ta'do yaitu baradimu rihi
Bolelebo tanah Timor lelebo
Bolelebo tanah Timor lelebo
Baik tidak baik tanah Timor lebin baik
Baik tidak baik tanah Timor lebin baik
-------------
Potong Bebek Angsa
Lagu ini diciptakan oleh Pak Kasoer atau yang memiliki nama asli Soerjono, sangat terkenal tidak hanya di Nusa Tenggara Timur bahkan ke seluruh Indonesia.
Secara umum lagu berirama riang ini lebih sering dinyanyikan untuk anak-anak. Meski ada pendapat lain tentang tujuan penciptaan lagu ini. Jika dilihat dari susunan bainya, sambil menunggu masakan bebek dikuali mereka berdansa dan menari.
Potong bebek angsa, masak di kuali
Nona minta dansa, dansa empat kali
Sorong ke kiri, sorong ke kanan
Sorong ke kiri, sorong ke kanan
La la la la la
-------------
Anak Kambing Saya
Lagu Anak Kambing Saya disukai mulai dari anak-anak hingga orang tua. Sama seperti lagu Potong Bebek Angsa, lagu inipun terkenal di seluruh Indonesia.
Tidak diketahui secara pasti maksud lagu ini, namum ada beberapa pendapat yang mengatakan bahwa lagu ini menceritakan tentang orang tua yang sedang berusaha mencari anak kesayangan mereka.
Mana dimana anak kambing saya
Anak kambing tuan ada di pohon waru
Mana dimana jantung hati saya
Jantung hati tuan ada di kampung baru
Caca marica he hei
Caca marica he hei
Caca marica ada di kampung baru
Caca marica hei
Caca marica hei
Caca marica ada di kampung baru
-------------
Desaku
Hampir sama dengan banyak lagu daerah lainnya di Indonesia, tema lagu ini juga menceritakan tentang kerinduan terhadap kampung halaman.
Arti lainnya adalah, bahwa lagu ini menceritakan tentang kerinduan seseorang pada keluarga dan juga kerabatnya yang ada di desa kelahiran.
Desaku yang kucinta
Pujaan hatiku
Tempat ayah dan bunda
Dan handai taulanku
Tak mudah kulupakan
Tak mudah bercerai
Selalu kurindukan
Desaku yang permai
-------------
O Nina Noi
Lagu O Nina Noi ini berusaha mengenalkan tentang ciri khas adat istiadat dari masyarakat Nusa Tenggara Timur.
Na na na na ……4x
Feto apao kuana ………
Nako anon paha ninanoi
Na na na na …… 4x
Upun nifun- nifun ……
Fola nabua nana ninanoi
Reff
Oh ……oh… .Ninanoi ninanoi
Oh ……oh… .Ninanoi ninanoi
Au ana au ana ……
Feto mese ninanoi
Usaeba …… ..usaeba …
Neu teut nonja niananoi
Usaunta…. usaunta
Neu noel nonja ninanoi
Usaeba ……usaeba …
Neu teut nonja niananoi
Usaunta…. usaunta
Neu noel nonja ninanoi
Published: Suryanto Tabrani
0 Komentar