Mempersiapkan Foto
- Pada Window Explorer > Klik kanan foto yang akan digunakan.
- Pada menu yang muncul, pilih Open With > PhotoShop.
Brightness and Contrast
- Pada menu bar, pilih Image > Adjustments > Brightness/Contrast.
- Geser slider kekiri atau kekanan Brightness perhatikan perubahan yang terjadi pada foto. Geser slider Contrast untuk memabah atau mengurangi nilai kontras pada foto.
- Klik OK. Perubahan yang Anda lakukan hanya berpengaruh pada layer terpilih.
Vibrance
- Pada menu bar, pilih Image > Adjustments > Vibrance.
- Dapatkan sensasi dengan cara menggeser slider yang tersedia. Slider Vibrance berpengaruh pada intensitas warna.
- Klik OK, jika Anda merasa telah mendaptkan sensasi yang diinginkan.
Hue
dan Saturation
- Pada menu bar, pilih Image > Adjustments > Hue/Saturation.
- Geser slider Hue, Saturation, and Lightness perhatikan perubahan yang terjadi pada foto Anda. Perubahan yang Anda lakukan akan mempengaruhi warna pada foto. Slider Hue akan mengubah warna. Slider Saturation berpengaruh pada intensitas warna. Slider Lightness berpengaruh gelap terangnya warna.
Mengenal Layer
Adjusment
Pada Layer Adjustment Anda dapat melakukan perubahan lebih
mendalam. Disini Anda dapat melakukan perubahan kembali pada apa yang telah
dilakukan, dan melindungi foto asli dari perubahan. Coba gunakan layer Black
& White adjustment, sejauh mana layer adjustment dapat membantu
Anda.
- Pada panel Layer, pilih layer yang akan Anda lakukan perubahan.
- Pada
bagian bawah panel Layers, klik ikon Create new fill or
adjustment layer > pilih Black & White dari menu drop-down.
Layer adjustment akan muncul diatas layer foto terpilih. Layer adjustment ini
hanya berpengaruh hanya pada layer dibawahnya.
Secara otomatis panel Properties akan terbuka - Pelajari perubahan yang terjadi selama Anda menggeser slider yang tersedia. Klik ganda pada tanda panah dibagian atas kanan panel Properties untuk menutup panel.
Published: Seno Adjie
0 Komentar